Senin, 29 September 2014

30 September 2011 - 27 September 2014



27 September 2014

Semalam, aku jatuh terkulai bersimbah air mata. Memimpikanmu bersama orang lain dan aku tak bisa berbuat apa-apa selain merasakan mimpi seperti nyata. Waktu berjalan lambat dan aku tak bisa mempercepatnya seperti tiupan angin. Sementara, tetes embun dimataku basah mengalir cepat tak terhadang. Aku tak bisa membedakannya lagi. 

Bagiku mimpi dan nyata sama terasa menyakitkan. Kau pun pergi, bukan saja dalam hidupku. Kau juga pergi bahkan dari mimpiku, menghapus segala kenangan yang tersisa. Aku tak tahu lagi cara mengumpulkan waktu bersamamu, aku tak tahu lagi cara menghabiskan kenangan bersamamu. 

Ketika kau pun pergi dari sisa waktu hidupku, aku tak menemukanmu lagi bahkan dalam tidurku. Aku ingin kamu. Kembali mengisi sudut ruang hatiku yang kosong, dan menguncinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar